RUMAH RINGKASAN

Kamis, 03 Desember 2015

Kelas 3 Tema 2

Tema 2: LINGKUNGAN

IPS

Hal: 77-79; 93-95; 112-113; 126-127

Cara memelihara lingkungan alam
Lingkungan bisa selalu bersih bila tiap warga memiliki kesadaran.
Cara memelihara lingkungan adalah:
·         Membuang sampah pada tempatnya
·         Memisahkan jenis sampah: sampah basah dan sampah kering
·         Menanam pohon di sekitar rumah

Cara memelihara lingkungan buatan di sekitar rumah (saluran air, taman, jalan)
·         Membuang sampah pada tempatnya
·         Membersihkan taman
·         Membersihkan saluran air
·         Membersihkan sampah yang berserakan
·         Memperbaiki jalan yang rusak

Kita juga bisa ikut memelihara lingkungan dengan cara:
·         Menegur teman yang membuang sampah sembarangan
·         Membersihkan sampah yang berserakan di sekitar rumah
·         Menanam pohon pelindung di pinggir jalan

Kita harus menghindarkan perilaku yang merusak lingkungan di sekitar rumah seperti:
·         Membuang sampah ke saluran air
·         Mencabuti bunga yang ada di taman
·         Mencoret-coret dinding

Tuliskan cara menjaga kebersihkan lingkungan buatan: saluran air, jalan, taman, pasar

Akibat lingkungan alam tidak dipelihara:
·         Pembuangan sampah di sungai dapat mencemari air sungai. Aliran air sungai menjadi tersumbat sehingga menyebabkan banjir.
·         Penangkapan ikan dengan racun dan bahan peledak dapat menyebabkan laut tercemar. Ikan-ikan pun banyak yang mati.

Bahasa

Hal: 66-67; 69-71; 73-74; 76-77; 84-88; 89-90; 95; 102; 104-107; 111-112; 117-120; 123-124; 127-128

Menyebutkan kembali isi penjelasan.
Penyakit deman berdarah ditularkan oleh nyamuk Aedes aegypti.
Nyamuk ini senang tinggal di air bersih yang menggenang, misalnya bak mandi atau tempat penampungan air.
Agar terhindar dari penyakit ini kita harus menjalankan program 3M yaitu:
1.       Menguras bak mandi agar tidak ada telur  nyamuk yang melekat pada dinding bak mandi.
2.       Menutup tempat penampungan air sehingga tidak ada nyamuk yang bertelur di tempat itu.
3.       Mengubur barang bekas sehingga tidak menampung air hujan dan tidak dijadikan tempat nyamuk bertelur.
Sikap kita kepada tetangga sebaiknya:
·         Menerapkan sikap saling berbagi
·         Harus selalu hidup rukun
·         Menghargai tetangga yang berbeda agama
·         Mau bekerja sama dengan siapa saja dan
·         Memberi kesempatan beribadah kepada tetangga yang berbeda agama

Menjelaskan urutan membuat sesuatu; contoh: membuat sapu lidi, membuat es jeruk; cara menerbangkan layang-layang, menanam cabai

Membaca teks dan menjelaskan kata-kata yang sulit.
·         Menggenang = air yang mengumpul karena tidak mengalir
·         Berkumpul
·         Nyamuk
·         Beribadah
·         Kerja bakti
·         Nelayan = orang yang mata pencaharian utamanya adalah menangkap ikan (di laut)
·         Angin darat
·         Angin laut
·         Jala
·         aman

Membuat kalimat dengan ejaan yang tepat
Penggunaan huruf besar
·         Huruf pertama nama hari dan bulan: hari Senin, bulan Januari
·         Huruf pertama nama tempat: Bandar Udara Sukarno Hatta, Taman Asri

Melakukan kegiatan sesuai petunjuk yang didengar.

Menyusun kalimat menjadi paragraph

Membaca isi teks, menjawab pertanyaan dan menarik kesimpulan.

IPA

Hal:  75-76; 81-83; 95-97; 100-102; 113-117; 122-123

Lingkungan sehat dan tidak sehat
Lingkungan sehat:
·         Tidak ada sampah berserakan
·         Airnya jernih dan tidak tercemar
·         Udara di sekitarnya terasa segar
Lingkungan tidak sehat:
·         Sampah berserakan dimana-mana
·         Airnya sudah tercemar sampah
·         Aliran air menjadi tidak lancar
·         Udara di sekitarnya menjadi tidak segar.

Menuliskan contoh lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat
Contoh lingkungan sehat:
·         Di sekitar rumahku ada lingkungan pasar yang sering aku kunjungi. Tempatnya cukup jauh dari rumahku. Lingkungan di sekitarnya bersih. Tidak ada sampah yang berserakan.
·         Di sekitar sekolahku ada taman. Tidak ada sampah berserakan. Udaranya segar karena pohon-pohonnya rindang.
·         Di depan sekolah ada jalan raya. Di samping jalan banyak tempat sampah. Tidak ada sampah yang beterbangan. Bahkan ada banyak pohon perindang. Udara terasa segar.
Contoh lingkungan tidak sehat:
·         Di dekat rumahku juga ada pasar. Lingkungannya kotor. Banyak sampah berserakan. Udara di sekitarnya menjadi tidak segar.
·         Ketika aku pulang sekolah aku menjumpai lingkungan perumahan. Lingkungan itu memiliki selokan air yang kotor. Selokan itu penuh dengan sampah. Aliran air menjadi tidak lancer. Bau tidak sedap timbul dari sana. Lingkungan menjadi tidak sehat.
·         Saat aku pulang sekolah, aku melewati sungai. Banyak orang membuang sampah disana. Airnya menjadi kotor dan keruh.

Penyebab lingkungan tidak sehat
·         Sampah yang dibuang sembarangan dapat mengotori lingkungan. Bau dari sampah juga dapat mencemari udara. Kita tidak bisa bernapas lega.
·         Limbah rumah tangga seperti air bekas cucian bila dibuang ke sungai dapat mencemari sungai. Air sungai menjadi keruh dan kotor.
·         Asap kendaraan bermotor dapat mencemari udara. Asap mengandung gas beracun. Udara bersih menjadi tercemar.

Pengaruh lingkungan sehat dan tidak sehat terhadap kesehatan
Lingkungan sehat:
·         Dengan udara segar bernapas menjadi lega
Lingkungan tidak sehat:
·         Air kotor menyebabkan gatal kulit jika digunakan untuk mandi

Cara menjaga lingkungan sekitar:
·         Membuang sampah pada tempatya
·         Memisahkan sampah kering dan basah
·         Membersihkan lingkungan sekitar secara teratur
·         Menanam pohon dan tanaman yang bermanfaat

Peran serta dalam menjaga lingkungan
·         Menyapu lantai rumah setiap hari
·         Ikut dalam kegiatan piket di sekolah
·         Membuang sampah pada tempatnya
·         Tidak membuang sampah di jalan
·         Merawat pohon yang ada di sekitar kita

PKN

Hal: 74-75; 88-89; 109-111; 121

Penerapan nilai-nilai Sumpah Pemuda dalam kehidupan sehari-hari
1.       Semua warga desa tolong menolong membersihkan desa. Semua berbagi tugas. Semua bersatu membersihkan desa.
Mau bekerja sama dengan teman yang berbeda suku dan agama.
2.       Ketika sedang bekerja bakti terdengar suara azan. Warga memberi kesempatan kepada warga yang beragama Islam untuk menunaikan salat.
Memberi kesempatan beribadah kepada teman yang berbeda agama.

Mengidentifikasi nilai-nilai sumpah pemuda
Contoh pengamalan nilai-nilai sumpah pemuda:
1.       Menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar:
·         Menggunakan bahasa Indonesia saat berbicara di sekolah
·         Tidak menggunakan bahasa daerah saat berbicara dengan teman yang berbeda daerah
·         Guru menggunakan bahasa Indonesia saat mengajar di sekolah
·         Tidak mengejek bahasa daerah teman yang berasal dari suku yang berbeda
·         Kasir di swalayan melayani pembeli dengan bahasa Indonesia
2.       Walaupun berbeda suku bangsa, tetap satu bangsa Indonesia:
·         Bermain bersama teman yang berbeda suku bangsa
·         Tidak mengejek teman yang berbeda suku
·         Tidak memilih-milih teman, mau berteman dengan siapa saja
·         Hidup rukun, tolong menolong dan bermain bersama

Matematika

Hal: 67-69; 71-72; 79-80; 91-92; 98; 103-104; 107-109; 120; 124-125

Perkalian bilangan sampai 100
4 x 8 = 8 + 8 + 8 + 8 = 32

Sifat pertukaran pada perkalian
3 x 4 = 4 x 3

Sifat pengelompokkan dalam perkalian
(3 x 4) + (3 x 5) = 3 x (4 + 5)

Mengalikan bilangan dengan hasil 3 angka
1.       Cara mendatar:
125 x 3 = (100 + 20 + 5) x 3
                = (100 x 3) + (20 x 3) + (5 x 3)
                = 300 + 60 + 15
                = 375
2.       Cara bersusun panjang
3.       Cara bersusun pendek

Mengingat kembali pembagian dengan bilangan pembagi terbesar 100

Pembagian bilangan 3 angka

Mengubah bentuk perkalian menjadi pembagian dan sebaliknya.
        4 x 3 = 12 à 12 : 3 = 4  ;  12 : 4 = 3

Menyelesaikan masalah penjumlahan dan pengurangan (soal cerita).


Menyelesaikan masalah perkalian dan pembagian (soal cerita).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar